Sekertaris DPC PDI Perjuangan Serahkan Hadiah Lomba Pidato Antar Struktural DPC PDI Perjuangan

Berita Kota Tegal – Malam puncak usai haul Bung Karno ke -50 DPC PDI Perjuangan gelar lomba pidato antar struktural. peserta yang di ikuti oleh empat Kecamatan se-Kota Tegal dinilai langsung oleh tiga juri dari fraksi PDI Perjuangan Kota Tegal. Sabtu(20/06/2020).

Ketiga Juri yang menilai Ibu Hj Rosalina dari Dapil Kecamatan Tegal Selatan, Purnomo SH dari Dapil Kecamatan Tegal Timur dan Sutari SH Dapil Kecamatan Margadana.

Hj Rosalina dalam penyampaian di depan peserta dan seluruh struktural memberikan ucapan terimakasih kepada semua yang sudah hadir di momen yang indah ini yaitu momen bulan bung karno. hal senadapun dikatakan oleh kedua juri laina yakni Purnomo SH dan Sutari SH . Berdasakan penilaian ketiga juri empat peserta meraih nilai tertinggi . Juara Harapan I dimenangkan perwakilan dari Kecamatan Tegal Timur, Juara Tiga diraih oleh perwakilan Kecamatan Tegal Selatan, juara dua diraih oleh perwakilan Kecamatan Tegal Barat, dan Juara Pertama diraih oleh perwakilan Kecamatan Margadana

Disela acara lomba pidato, turut ikut memeriahkan Ketua BMI Kota Tegal Hj Ratna Edy Suripno membacakan puisi yang berjudul “Aku Melihat Indonesia” yang diambil dari buku Pokok Pikiran BungKarno

Sementara Sekertaris DPC PDI Perjuangan Kusnendro ST saat memberikan hadiah pembinaan kepada kempat juara lomba pidato berharap kedepan bisa melatih untuk lebih baik lagi agar pidato tersebut bisa lebih jelas intonasinya.

Penulis.    : bagus No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar