Kepala Desa Tunas Jaya Sumawan Membagikan Dana BLT Tahap Ke Dua Bersama Perangkat Desa

Berita OKU Selatan-— Kegiatan penyaluran Dana BLT di Desa Tunas Jaya dihadiri Camat Buana Pemaca Umar Husin dan Babinsa, Bhabinkamtibmas, Serta Perangkat Desa. Senin(15/6/2020).

Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Tunas Jaya Sumawan menjelaskan bahwa penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dampak Covid19 disalurkan secara langsung kepada warga penerima BLT yang berhak mendapatkan nya, Bantuan Dana BLT yang bersumber dari Dana Desa merupakan dampak Covid19 di tahun anggaran 2020 ” tegas Sumawan

Sumawan juga menjelaskan bahwa besaran bantuan yang diterima oleh penerima BLT adalah sebesar Rp. 600.000 (enam Ratus Ribu Rupiah). Ditahapan 1 dan 2 sudah terleaisasi kepada warga Desa Tunas Jaya sebanyak  53 Kepala keluarga (kk).

Dalam Kesempatan tersebut Sumawan selaku kepala Desa Tunas Jaya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah khususnya Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan dan Dinas Sosial Dan kepada pemerintah Pusat yang telah peduli dalam memprogramkan bantuan jaringan pengaman sosial kepada Masyarakat Desa Tunas Jaya Kecamatan Buana Pemaca,”ujar kades

Lanjut Kepala Desa Tunas Jaya ia berharap agar warga nya yang menerimal bantuan dapat menggunakan uang tersebut untuk kebutuhan sehari-hari dan batuan tersebut sangatlah bermaanfaat bagi warga Desa Tunas Jaya tentunya. Saat ini kita mulai merasa tenang karena Kabupaten OKU Selatan memasuki tahap New Normal dimasa pandemik covid-19,

Tahun ini memasuki priode kedua saya menjabat sebagai kepala Desa Tunas Jaya Kecamatan Buana Pemaca, alhamdulilah warga Desa Tunas Jaya masih memberikan saya amanah untuk mengeban jabatan sebagai kepala desa, saya ucapkan terima kasih kepada warga desa tunas jaya yang masih percaya dan masih memberikan saya kesempatan untuk membina dan memajukan desa ini agar bisa lebih berkembang lagi. (hanif) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar