Baraknews Polres Banjar – Sat Binmas Polres Banjar melaksanakan kegiatan Pembinaan Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia kepada Anggota Sat Linmas se-Kota Banjar.
Kegiatan dilaksanakan di ruang Aula Rapat 1 Pendopo Kecamatan Langensari Kota Banjar, Selasa (20/12/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Banjar, Kasat Pol PP Kota Banjar, Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar, Pabung KODIM Kota Banjar, Sekretaris Sat Pol PP Kota Banjar, serta Kabid Linmas Kota Banjar.
Dalam kesempatan tersebut Kasat Binmas Polres Banjar Iptu M Atang Efendi menyampaikan tujuan dari kegiatan tersebut adalah dalam rangka pembinaan dan peningkatan kemampuan terhadap anggota Sat Linmas Kota Banjar dalam pelaksanaan tugas yang bernuansa HAM.
” Pembinaan Linmas dilakukan dalam rangka meningkatkan kemampuan Linmas sehingga dapat membantu serta mendukung tugas Polri dalam memelihara keamanan, ketentraman di lingkungan masing-masing, ” ucap Kasat.
Di tempat yang berbeda, Kapolres Banjar AKBO Bayu Catur Prabowo S.H., S.I.K., M.M. melalui Ps Kasubsi Penmas Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan,S.H menyampaikan, ” Kami berharap dengan adanya pembinaan terhadap anggota Satuan Linmas ini dapat meningkatkan kemampuan serta kedisiplinan anggota Sat Linmas dalam menjaga Keamanan dan ketentraman masyarakat, ”
Ditambahakanya bahwa Kegiatan Pertahanan Sipil dalam melaksanakan tugas selalu berdampingan dengan Bhabinkamtibmas.
Maka dari itu kami akan bersama sama dengan Hansip ketika diwilayah senantiasa menciptakan pemelihataan keamanan dan ketertiban di masyarakat, ucap Nandi.