Polda Aceh Himbau Antisipasi Kejahatan Berpura-pura Jadi Tenaga Medis Covid 19

Berita Daerah36 Dilihat

Berita Aceh Simeulue – Modus kejahatan kriminal terbaru dengan berpura-pura menjadi tenaga medis kesehatan, mendatangi rumah masyarakat alasan untuk melakukan penyemprotan terhadap virus Covid 19 atau virus Corana, setelah itu baru melakukan aksi kejahatan dan perampokan.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Ery Apriyono,SIK.,M.Si, mengimbau kepada masyarakat dalam wilayah hukum Polda Aceh, bila ada yang mencurigakan datang bertamu, segera laporkan ke Kepala Desa setempat, dan ke personil Bhabinkamtimas.’imbaunya.

Ini sudah terjadi di daerah lain di luar Provinsi Aceh, menyamar berpura-pura menjadi tenaga medis datang ke rumah-rumah masyarakat dengan alasan untuk melakukan penyemprotan terhadap virus COVID 19 atau virus Corana.’lanjut Kabid Humas dalam siaran pers, Senin (09/03/2020).

Pihak Kepolisian Polda Aceh bidang Dit Samapta, dengan ada modus operandi kejahatan, akan meningkatkan patroli untuk mengantisipasi dan penegakan hukum terhadap pelaku kejahatan ini.”tutupnya.[Monanda Phermana] No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar