Baraknews KAB.TANGERANG – Dalam upaya memberikan pelayanan terhadap pemberdayaan perempuan dan anak , Desa Karangharja menyelenggarakan pembinaan kepada pengurus dan relawan Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dab Anak (P2TP2A) Desa Karanghara pada hari Rabu (22/6/2022) di aula kantor Desa Karangharja .
Pembinaan itu diikuti oleh pengurus dan relawan P2TP2A , TP PKK Desa Karangharja , Sekretaris Desa , Ketua P2TP2A Kecamatan Cisoka, serta sekretaris Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Cisoka.
Ketua TP PKK Desa Karangharja, Sumiati, mengatakan bahwaTP PKK dan P2TP2A Desa Karangharja berupaya untuk memberikan pelayanan terpadu pemberdayaan perempuan dan anak di Desa Karangharja.
“Memberikan pelayanan terpadu pemberdayaan perempuan dan anak merupakan tanggungjawab semua pihak, oleh karenanya para pengurus dan relawan serta kader pkk dan lainnya perlu terus dilakukan pembinaan,” ujar Sumiati.
Sementara itu, ketua P2TP2A Kecamatan Cisoka, Riswi Garsini, mengatakan bahwa fokus P2TP2A adalah perempuan dan anak yang memerlukan peningkatan pencegahan dan perlindungan terhadap kekerasan, penelantaran dan perdagangan manusia (trafficking).
“P2TP2A merupakan pusat pelayanan terpadu yang memberikan pelayanan bagi perempuan dan anak, pelayanan informasi, pelayanan konsultasi, advokasi serta pelayanan mediasi dan rumah aman. Sedangkan sasaran P2TP2A adalah perempuan dan anak yang berada dalam kondisi marginal, ketidakberdayaan dalam berbagai hal, termasuk kekerasan fisik, kekerasan psikhis, kekerasan seksual, penelantaran, juga korban trafficking,” kata Riswi yang juga istri Camat Cisoka. ( Sri)