DPMPD Ciamis Gelar Pembekalan Kepada Para Kuwu Yang Baru Dilantik

BERITA CIAMIS (JABAR)—– Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Ciamis gelar Rapat dalam upaya melakukan Pembinaan tentang Pengelolaan Keuangan di Pemerintahan Desa yang berlangsung diaula DPMD Ciamis, (10/04/19).

Selain memberikan Pembinaan secara Teknis terkait tugas pokok fungsi Kepala Desa yang mulai dari Perencanaan, kegiatan ini sebagai pengantar tugas para Kepala Desa yang baru hasil Pilkades serentak sebanyak 45 Kepala Desa dan 6 orang PAW akibat meninggal dan mengundurkan diri untuk mencalonkan Legislatif,” ucap Kepala Bidang Pemeritahan Desa, Ace Bastaman, S.Sos,.M,Si.

Kepala Bidang Pemerintahan Desa, Ace Bastaman, S.Sos,.M,Si.

Menurut Ace, Kepala Desa diberikan pemahaman peraturan perundang-undangan tentang cara pengelolaan keuangan, khususnya dalam pengelolaan keuangan desa, kegiatan tersebut juga sebagai upaya meningkatkan kapasitas manajemen dan sumber daya manusia dalam pengelolaan sistem keuangan desa melalui Aplikasi Siskeudes (Sistem Keuangan Desa),” tutur ace. (Jepri) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar